Workshop Penulisan dan Finalisasi Self Evaluation Report Akreditasi Internasional FIBAA

Program Studi Magister Agribisnis Fakultas Pertanian UPN “Veteran” Jawa Timur merupakan salah satu dari ketiga belas prodi mengikuti kegiatan Workshop Penulisan dan Finalisasi Self Evaluation Report FIBAA yang diselenggarakan oleh LP3M UPNVJT. Kegiatan ini diselenggarakan selama tiga hari yaitu pada tanggal 12 s/d 13 Maret 2021 di Swiss Bell In Hotel, Surabaya. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan setiap fakultas yang sedang dalam proses akreditasi internasional, diantaranya Kajur dan Sesjur, Koorprodi Agribisnis termasuk tim Tim Task Force.

Ketua LP3M, Dr. Indrawati Yuhertiana menyampaikan bahwa kegiatan workshop ini menjadi salah satu rangkaian UPN “Veteran” Jawa Timur untuk menuju unggul dan mendunia melalui skema akreditasi internasional. Borang setiap Program Studi yang telah dikirimkan ke LP3M akan dikoreksi bersama dan dikerjakan kembali dengan sesi coaching clinic dipandu oleh Nurul Barizah, S.H, LL.M, Ph.D dari Prodi Hukum UNAIR Suravaya, agar mencapai hasil yang lebih maksimal dan segera dapat submit borang di tingkat internasional.

Rektor UPN “Veteran” Jawa Timur, Prof. Dr. Akhmad Fauzi, MMT menyampaikan sekaligus membuka acara bahwa kegiatan workshop ini sangat penting untuk diselenggarakan dan mendukung secara maksimal, agar workshop ini terselenggara dengan lancar dan lebih memudahkan setiap program studi dalam penyusunan borang. Rektor juga berharap semoga segala persiapan untuk akreditasi tingkat internasional bisa tercapai sesuai target dan dapat berdaya saing.

Koordinator Program Studi Magister Agribisnis, dan Tim Task Force mengikuti secara aktif kegiatan workshop ini. Koordinator Program Studi Magister Agribisnis, Dr. Hamidah Hendrarini setuju bahwa kegiatan ini sangat membantu dan bermanfaat. Beliau juga berharap agar setelah workshop ini selesai, tim borang akreditasi dapat lebih mudah mempersiapkan hal-hal yang masih perlu dilengkapi dan diselesaikan sesuai FIBAA Guideline.